Bingung akhir pekan mau kemana bersama keluarga? Bosan dengan wisata yang sudah sering dikunjungi? Yuk cobain datang ke Narmada Botanic Garden, salah satu lokasi wisata yang sangat cocok untuk keluarga, sambil belajar ilmu alam dan tumbuh-tumbuhan.
Sesuai dengan Namanya, Lokasi wisata ini terletak di Jl. Wirabakti, Gandari, Narmada, Lembuak, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat. Botanic memiliki arti cabang biologi tentang kehidupan tumbuh-tumbuhan; ilmu tentang tumbuh-tumbuhan (kamus besar bahasa Indonesia)
Lokasi ini mulai beroperasi dari jam 8 pagi hingga sore, tiketnya pun sangat murah hanya 5.000 rupiah perorang kalian sudah dapat menikmati berbagai wisata Botanic yang ada disini. Apa aja sih yang asyik dilakukan disini?
- Taman Bunga
Berbagai taman bunga tersaji disini, salah satu yang menarik dan lagi ngehits adalah taman bunga matahari. Spot fotonya sangat indah dan sangat instagramable, untuk kalian yang gemar take a pic, pasti lokasi ini sangat memuaskan.
- Kebun Buah dan Sayuran
Buah jeruk, buah jambu, timun, terong dan lainnya bisa kalian pelajari dan petik disini, bahkan strawberry juga ada. Mulai dari proses menanam, merawat, hingga memanen bisa kalian liat disini, bahkan kalian bisa mencoba mengambil langsung dan memakan buah alami ini gengs, langsung dari kebunnya.
- Rumah Hobbit
Yang satu ini adalah salah satu spot foto yang menarik, rumah kecil terbuat dari kayu atau sering disebut rumah Hobbit.
- Kuliner Sate Bulayak
Capek keliling bermain bersama orang tersayang, bisa istirahat di café yang tersedia disini, berbagai menu khas Lombok tersaji, salah satunya adalah sate bulayak yang fenomenal ini.
- Tanaman berbentuk jalur
Ada tanaman yang sengaja dibuat seperti jalur agar kita bisa bermain didalamnya, terutama anak-anak, pasti mereka sangat seru bermain kejar-kejaran disini.
Selain itu lokasi ini juga dapat dijadikan lokasi untuk olahraga panahan atau kegiatan lainnya seperti live music. Jika kalian memiliki acara special seperti ulangtahun dan lainnya mungkin bisa mencoba lokasi ini ya..
Atau bisa juga klo mau jalan-jalannya bareng Gadiza Lombok, pasti tambah seruuu..
Adalagi nih di Narmada
https://www.gadizalombok.com/2019/04/28/4-hal-menarik-yang-ada-di-taman-narmada-lombok-dan-sekitarnya/
3 Comments
Leave your reply.